Senin, 17 Mei 2010

curhat pol polan

saya perempuan berusia hampir 19 tahun. saya ini sangat tertutup, ketertutupan saya adalah karena suatu hal di masa lalu saya yang pada akhirnya mengakibatkan suatu trauma yang cukup membahayakan keadaan psikis saya.*lebay oyee!*.
kata orang setiap remaja itu harus memiliki sahabat yang bisa selalu ada saat suka atau duka, sayangnya karena trauma itulah, sampai saat ini saya sendiri masih bingung apakah saya pernah memiliki seorang sahabat?. banyak hal yang sebenarnya ingin saya ceritakan kepada seseorang yang disebut sahabat itu, tapi boro - boro cerita punya sahabat aja mbuh - mbuhan. bukannya saya tidak menghargai mereka, hanya saja memang tidak bisa.

oke.saya selalu mencoba untuk belajar membuka hati saya, namun tetap saja hanya sebuah kekecewaan di ujungnya.itu berkali - kali terjadi dan saya mulai bosan.

saya memang sangat sensitif, sayangnya kesensitifan saya tidak diimbangi dengan kemampuan berpikir positif yang baik sehingga sangat sering saya berpikiran negatif dan menjadi boomerang bagi saya yang pada dasarnya memang tidak bisa mengekspresikan emosi dengan baik dan benar. ah coba saja saya bisa marah di hadapan banyak orang, coba saja saya bisa terlihat jengkel di depan banyak orang, coba saja saya bisa misuh kalo ada orang yang nerobos antrean, coba saja saya bisa memperlihatkan kekecewaan saya ketika saya merasa tidak dihargai, coba saja saya bisa bilang tidak ketika saya tidak setuju pada sesuatu. konyolnya saya tidak bisa melakukan semua itu. kemaran, kejengkelan, kekecewaan, pisuhan, dan kata tidak hanya ada dalam hati saya, terpendam dengan tangis yang tercekat, tersamarkan oleh senyum yang terulas.

hahahahaaaaa...lucu.serius lucu sekali. senangnya saya bisa menertawakan diri saya sendiri. hahahaaa. seharusnya padadasarnya seorang psikolog harus bisa mengobati dirinya sendiri sebelum mengobati orang lain, tapi pada kenyataannya psikolog itu seperti seorang dokter, yang tetap membutuhkan dokter lain ketika sedang sakit. hah. mungkin butuh kursus merangkai kata untuk bicara.........